Tips Memilih dan Membeli Ikan Mas Koki yang Sehat

By
Advertisement
Biasanya pembeli ikan koki kususnya bagi pemula yang masih belum berpengalaman mungkin sering mengalami hal berikut:
- Ikan yang di beli ternyata sakit dan tidak bertahan hidup setelah beberapa hari di pelihara, bahkan menular ke ikan yang sudah dipelihara sebelumnya.
- Kecewa karena bentuk tubuh ikan kurang bagus atau ekor dan siripnya yang tidak sempurna.

tips memilih ikan mas koki yang baik
Gambar ikan mas koki yang memiliki badan bagus

Intinya dalam memilih ikan koki adalah "LIHAT & TELITI" Sekarang saya akan berbagi tips bagaimana cara melihat dan meneliti ikan koki yang bagus. Pada tips yang akan saya bahas ini adalah tips secara umum saja, maksudnya tidak untuk ikan koki jenis tertentu. Monggo disimak...

  1. Bentuk badan: Lihat dan teliti bentuk badan, pilih bentuk badan ikan yang pendek dengan bentuk perut yang bulat merata dan tidak terlalu besar, tulang punggung jangan sampai ada benjolan dan jambul yang merata ( seimbang) untuk jenis ikan yang berjambul misalnya koki oranda.
  2. Mata: Pilih ikan koki yang memiliki mata yang cerah, bening, kinclong dan menonjol kalau di lihat dari atas. Karna itu salah satu tanda kalau ikan koki sehat walafiat atau tidak mengidap penyakit
  3. Gaya berenang: Pilih ikan yang berenang secara normal, lurus dan lincah. jangan memilih yang berengan nungging atau mendongak ke atas. karna kemungkina ikan ada masalah pada swimbladder ( Gelembung renang ) atau ikan mempunyai masalah pada pencernaan.
  4. Sirip dan ekor: ini adalah bagian yang sangat penting. lihat dan teliti benar- benar pada bagian ini karna ini sangat menentukan keindahan ikan koki. pilih sirip dengan ukuran seimbang antara kanan dan kiri, sirip punggung harus tegak, sirip ekor yang seimbang ( letaknya di blankang antara kedua ekor/ di atas anus) lalu ikan koki harus memiliki ekor dengan panjang seimbang dan terbuka.
  5. Warna: Pilih ikan dengan warna yang tidak kusam atau cerah , baik itu merah, orange, maupun putih, tapi sebenarnya untuk warna tidak terlalu masalah karna natinya kita bisa mengatasinya dengan memberi pakan yang mengandung spirulina atau color enhancer.
  6. Permukaan tubuh: Jangan sampai ada bercak kemerah-merahan bisanya warna merah hati atau coklat dan jangan ada benjolan.  Itu menandakan adanya penyakit pada ikan mas koki. Bisa jadi ikan mas koki tidak akan bertahan lama setelah dibeli atau bahkan dapat menular ke ikan koki yang sudah agan pelihara sebelumnya. 
Pastikan di badan ikan koki tidak terdapat kutu: kalau ada kutu sebaiknya di ambil dulu kutunya sebelum di beli.

Demikian sedikit tips dari saya semoga bermanfaat dan percaya dirilah saat memilih !!!

2 comments:

  1. Ingin Bermain Poker Online Dengan Uang Asli ?
    Tapi Ngak Tau Situs Poker Online Yang Bisa Di Percaya . ?
    Poker Online - HTTP://ARENADOMINO.COM
    Minimal Deposit / Withdraw : Rp.20.000,-
    Bonus Refferal 20% Seumur Hidup .
    Bonus Turn Over 0.5% Tanpa Batas .
    Player VS Player ( 100% Tanpa Bot ) .
    7 Games Dalam 1 User ID .
    POKER - DOMINO - ADUQ - BANDARQ - CAPSA - BANDAR POKER - SAKONG
    Rasakan Sensasi nya Menjadi Bandar , hanya di BANDARQ , BANDAR POKER.
    Dengan Pelayanan Terbaik ( Customer Service ) .
    Customer Service Online 24 Jam .
    Infomasi Lengkap Kunjungi : HTTP://ARENADOMINO.COM

    ReplyDelete
  2. It as hard to find educated people on this topic, but you seem like you know what you are talking about! Thanks idn poker

    ReplyDelete